Kandungan Kimia Dan Efek Farmakologis Tanaman Herbal Adas

Kandungan Kimia Efek Farmakologis Tanaman Herbal Adas
http://rajaramuan.blogspot.com/2014/06/kandungan-kimia-dan-efek-farmakologis.html Selesai
Masih dalam pembahasan Mengenal Adas Sebagai Tanaman Herbal kali ini kita akan mengungkap mengenai Komposisi Dan Kandungan Kimia Tanaman Herbal Adas.Yang akan kita bahas  adalah mengenai karakteristik sifat kimiawi dan kandungan kimiany dan efek farmakologinya.

Komposisi :

Sifat kimia tanaman adas.
Buah: Pada buah yang masak mengandungbau khas aromatik,rasanya sedikit manis,pedas hangat ,masuk meridian hati,ginjal limfa dan lambung.

Daun: Berbau aromatik
Minyak dari buah adas: Minyak adas (fennel oil)

Kandungan Kimia Tanaman Adas

Tanaman Adas ini mengandung minyak asiri (Oleum Foeniculi)sebanyak 1-6%,
50-60persennya anetol,
20% fenkon,
pinen
limonendipenten,
feladren,metilchavikol,
anisaldehid,
asam nitrat
dan sekitar 12% asam lemak

Kandungan anetol menyebabkan adas mengeluarkan aroma yang khas dan berkhasiat karminatif. Akarnya mengandung bergapten.Bijinya mengandung stigmasterin (serposterin).

Efek farmakologis dari hasil penelitian diantaranya menyebutkan:
1. Komponen aktifnya, anisaldehida, meningkatkan khasiat streptomycin untuk pengobatan TBC pada tikus percobaan.
2. Meningkatkan peristaltik saluran pencernaan dan merangsang pengeluaran kentut (flatus).
3. Menghilangkan dingin dan dahak.
4. Minyak adas yang mengandung anetol, fenkon, chavicol, dan anisaldehid berkhasiat menyejukkan saluran cerna dan bekerja menyerupai perangsang napsu makan.
5. Dari satu penelitian pada manusia dewasa, diternukan bahwa adas mempunyai efek menghancurkan batu ginjal.
6. hasil penelitian dari percobaanpada  binatang, ekstrak dari rebusan daun adas dapat menurunkan tekanan darah. Namun, pengolahan cara lain tidak menunjukkan khasiat ini.

Itulah sedikit ulasan mengenai Kandungan Kimia Efek Farmakologis Tanaman Herbal Adas.Semoga bermanfaat......



0 Response to " Kandungan Kimia Dan Efek Farmakologis Tanaman Herbal Adas"

Posting Komentar