Cara Menghilangkan Jerawat Secara Alami Dengan Bahan alami

Cara Menghilangkan Jerawat Secara Alami Dengan Bahan Alami - Memiliki wajah yang bersih bebas dari noda hitam,jerawat,dan bekas jerawat adalah idaman setiap orang,namun tidak semuanya keinginan tersebut bisa terwujud,karena saya yakin dengan statemen kutipan dari artikel sebelumnya mengenai Faktor Penyebab Dan Cara Mencegah Timbulnya Jerawat yang mengatakan bahwa,"Tak ada satu orang pun di dunia yang melewati masa hidupnya tanpa sebuah jerawat di kulitnya".

 http://rajaramuan.blogspot.com/2014/09/cara-menghilangkan-jerawat-secara-alami.html

Masalah jerawat terkadang membuat kita pusing,terutama kalau jerawat muncul area yang vital dibagian wajah. kalau bagi saya sih ini bukan masalah serius asalkan masih dalam kadar yang wajar.Namun bagi sebagian orang yang profesinya mengandalkan penampilan,wajah yang mulus tanpa jerawat,ini akan menjadi masalah yang serius.sehingga mereka akan melakukan berbagai macam cara untuk menghilangkan jerawat yang timbul.

Menghilangkan jerawat tidaklah mudah.Mungkin anda tidak suka mendengar hal ini tapi jika menghilangkan jerawat itu mudah maka kita semua pasti punya wajah yang mulus.Karena faktanya, jerawat tidak bisa disembuhkan 100 % karena jerawat adalah masalah yang bisa timbul kapan saja sepanjang kita hidup. Yang kita bisa lakukan hanyalah merawat wajah untuk menghilangkan jerawat yang ada dan mencegah jerawat timbul lagi.

Sebelum saya sampaikan tips Cara Menghilangkan Jerawat Secara Alami Dengan Bahan alami sesuai bahasan kita kali ini. Terlepas dari cara apaun yang kita pilih untuk menghilang kan jerawat ada beberapa hal mendasar yang  perlu anda ketahui dan anda lakukan.


  • Bersihkan wajah di pagi dan malam hari secara konsisten
  • Kurangi makan makanan berminyak (ini masalah terbesar yang menimbulkan jerawat)
  • Jangan memencet jerawat (hal ini bisa menyebabkan bekas jerawat dan noda hitam)
  • Jangan berada di bawah matahari terus menerus


Cara Menghilangkan Jerawat Dengan Pasta Gigi
Menghilangkan jerawat dengan menggunakan pastagigi ini ada satu hal yang perlu diingat disini pasta gigi yang digunakan adalah yang bentuknya pasta bukan yang bentuknya gel. Caranya adalah dengan mngoleskan pasta gigi ke jerawat dan bagian lain di sekitar jerawat tersebut sebelum tidur. Biarkan semalaman/sampai pagi kemudian bilas dengan air bersih.

Cara Mengobati Jerawat Dengan Bawang Putih
Ada dua pilihan dalam menggunakan bawang putih untuk menghilangkan jerawat. Pertama dengan menumbuk dua atau lebih bawang putih hingga cukup halus lalu dioleskan ke bagian wajah yang berjerawat. Diamkan selama 10 menit lalu bilas. Sedangkan cara kedua adalah dengan memakan satu atau lebih bawang putih setiap hari.
Banyak yang mengatakan kedua cara ini cukup efekktif, namun bagi kalian yang tidak menyukai bau bawang putih mungkin lebih baik menempuh cara yang lain. Jangan khawatir masih banyak cara alami lainnya yang akan saya jelaskan di bawah ini.

Manfaat Madu untuk Menghilangkan jerawat
Oleskan madu pada jerawat dan biarkan selama setengah jam. Setelah itu, bilas hingga bersih. Ulangi langkah yang sama untuk menyingkirkan jerawat secara alami.


Cara Mengatasi Jerawat Dengan Putih Telur
Caranya yaitu, pisahkan kuning telur dan ambil putih telurnya saja. Kocok sebentar lalu oleskan ke wajah dan diamkan selama 15 menit,setelah itu cuci muka denan air bersih . Putih telur ini akan membantu mengurangi minyak di wajah yang seringkali menyebabkan timbulnya jerawat.

Cara Mengobati Jerawat Dengan Tomat
Tomat kaya akan Vitamin A dan Vitamin C yang dapat menyehatkan kulit dan menghilangkan jerawat, baik yang baru timbul maupun sudah meradang.

Cara penggunaanya:

Bagi yang jerawatnya belum terlalu banyak:
  • Potong tomat yang sudah dibersihkan menjadi beberapa bagian
  • Letakan potongan tersebut di bagian wajah yang ada jerawatnya
  • Biarkan selama 20-30 menit
  • Bilas wajah dengan air bersih
  • Lakukan 2 – 3 kali dalam seminggu
Bagi yang jerawatnya sudah meradang:
  • Pilih tomat-tomat yang segar dan blender hingga halus (untuk dijadikan masker)
  • Oleskan pada seluruh permukaan wajah
  • Biarkan selama 20-30 menit
  • Bilas wajah dengan air bersih
  • Gunakan masker tomat 2 – 3 kali dalam seminggu
Cara Menghilangkan Jerawat Dengan  Ramuan Tradisional Jeruk Nipis
Jeruk nipis memiliki banyak manfaat khususnya untuk kesehatan dan kecantikan wajah. Jeruk nipis dipercaya sejak jaman dahulu sebagai salah satu bahan alami yang paling ampuh untuk menghilangkan jerawat dan mendapatkan kulit yang mulus. Kandungan jeruk nipis mampu membersihkan sel-sel kulit mati serta mengurangi kadar minyak pada wajah.

Cara pakai:
  • Siapkan 1 sendok teh air perasan jeruk nipis dan campur dengan 1 sendok teh madu
  • Aduk hingga rata
  • Oleskan pada wajah terutama pada bagian yang banyak jerawatnya
  • Biarkan selama 30 menit sampai atau sampai mengering
  • Bersihkan dengan handuk yang sudah dibasahi dengan air dingin
  • Lalukan 2 – 3 kali dalam seminggu
Gunakan air perasan jeruk nipis secukupnya pada wajah sebelum tidur secara teratur untuk hasil terbaik.

Cara Menghilangkan Jerawat Dengan Lidah Buaya
Untuk menghilangka jerawat dengan lidah buaya,cranya ambil satu daun lidah buaya, potong beberapa bagian, kelupas kulit luarnya, oleskan di bagian yang muncul jerawat, dan ulangi melakukan cara ini tiap pagi dan sore. Jika kalian cukup telaten, jerawat mungkin akan dapat mengering dan mengelupas selama 3 hari. Selain itu lidah buaya juga bagusuntuk menghilangkan bekas jerawat yang membandel. Sekali lagi kuncinya hanya satu, telaten.!!

Mengobati jerawat dengan masker  daun pepaya
Daun pepaya berkhasiat sebagai obat jerawat dengan menggunakannya sebagai masker, cara membuatnya adalah sebagai berikut ambilah daun pepaya tua secukupnya, selanjutnya jemurlah daun pepaya tersebut hingga kering selanjutnya tumbuklah daun kering tersebut hingga halus, berilah sedikit air hingga tumbukan daun tersebut menjadi kental seperti krim masker dikira-kira saja jangan sampai terlalu. Selanjut gunakan sebagai masker dengan mengoleskan ke muka hingga rata menjelang istirahat tidur malam. Lakukan secara rutin hingga jerawat bersih dan wajah kembali bersinar

Cara Mencegah  dan Mengatasi Jerawat Dengan Selalu Bersihkan Wajah
Inilah cara yang paling simpel dan paling alami yaitu selalu rawat kebersihan wajah setiap hari dari kotoran dan debu. Untuk kita yang selalu aktif dan berkerja di lapangan, maka rajin-rajinlah membersihkan muka sebelum atau sesudah beraktifitas. Sebagai konsumsi dari dalam, maka perbanyaklah makan sayuran dan minum air putih. Buat yang gak suka sayur,maka buah yang mengandung air dapat menjadi alternatif dalam merawat wajah dari dalam. Karena kandungan yang terdapat dalam buah dan sayuran sangat diyakini bisa menjadikan wajah kita lebih bersih dan berseri.

Mengatasi jerawat dengan daun kemangi
Siapkan !00gr daun kemangi,kemudian tumbuk daun kemangi, kemudian campurkan dengan air panas kira kira 150ml. Di dalam air panas, aduk-aduk kemangi sehingga sarinya keluar. Dinginkan.Setelah dingin, kembali peras-peras daun kemangi. Saring dan simpan air sari kemangi di dalam botol.Agar lebih awet simpan di dalam kulkas. Gunakan dengan bantuan kapas dan oleskan ke seluruh wajah sebelum tidur. Biarkan hingga keesokan paginya.Niscaya jerawat yang memerah akan segera kering dan wajah lebih bersih. Jerawat barupun enggan muncul. Selamat mencoba.(vemale)


Tips menghilangkan Jerawat dengan bahan alami ini walau pun terlihat merepotkan tapi ini sanyat aman untuk kesehtan wajah dan kuilit anda dan juga ramah dikantong.Tidak ada yang repotatau sulit sekali lagi kuncinya hanya satu,telaten!!!!

Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!!!!!

Baca Juga Tips Menghilangkan Jerawat Dengan Menggunakan produk Kecantikan!!










0 Response to "Cara Menghilangkan Jerawat Secara Alami Dengan Bahan alami"

Posting Komentar